Publikasi & Media
ASDP Indonesia Ferry

...

Publikasi & Media

KMP Portlink III Angkut Personil dan Alutsista TNI AD

4 Agustus 2019

MERAK, 4 AGUSTUS 2019 --- Sebagai bentuk sinergi dan aksi tanggap kegiatan militer, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) turut mendukung mobilisasi personil, materiil dan alutsista TNI AD dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Panjang, Lampung.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Imelda Alini menyampaikan apresiasi kepada pihak Direktorat Pembekalan Angkutan Angkatan Darat yang telah memercayakan ASDP untuk mendukung mobilisasi personil dan alutsista yang akan diangkut oleh KMP Portlink III, yang juga merupakan kapal terbesar milik ASDP di lintasan Merak-Bakauheni.

"Proses muat personil dan alutsista di KMP Portlink III akan dilakukan pada sore ini mulai pukul 18.00, dan akan diberangkatkan dari dermaga III Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Panjang, Lampung, Minggu (4/8) pukul 22.00 WIB. Selanjutnya, personil dan alutsista TNI AD ini akan menuju lokasi latihan Antar Kecabangan Brigif Para Raider 17/1 Kostrad 2019 di Baturaja, Sumatera Selatan," tuturnya.

Dijadwalkan, KMP Portlink akan melayani pengangkutan personil dan alutsista dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Panjang, Lampung pada Minggu (4/8) dan akan kembali lagi pada Selasa (20/8) mendatang.

CORPORATE SECRETARY PT ASDP INDONESIA FERRY (PERSERO)

Jadwal & Rute
Jadwal & Rute